Rabu, 04 September 2019

Pengalaman Jadi Pengurus Osis


Susah Senangnya Jadi Pengurus OSIS








  Organisasi.... banyak yang tidak menyukai organisasi karna menurut mereka organisasi itu tidak penting lah, cape lah, buang-buang waktu lah, dan masih banyak alasan yang lainnya. Tapi menurut saya ikut organisasi itu menyenangkan. Kita bisa dapat teman baru, lingkungan baru, dan pengalaman baru. Dan ikut organisasi juga bisa menambah nilai kita.
Sejak SMP saya aktif sekali dalam bidang ekskul dan kegiatan lainnya yang diadakan disekolah.
   Dan yang paling membuat saya bangga adalah saya menjadi anggota OSIS. osis (organisasi siswa intra sekolah). Saya seneng banget bisa menjadi bagian dari pengurus OSIS. . Jadi inget modus masuk OSIS itu dulu Cuma pengen agar dikenal murid dan guru.  Sempet ragu-ragu juga buat daftar OSIS, sebenernya. Tapi karena teman sebangku dulu juga pengurus OSIS dan dia bilang mending saya coba daftar dulu aja buat cari pengalaman. Akhirnya saya daftar OSIS.Setelah melewati berbagai tantangan akhirnya kepilih deh jadi bagian dari pengurus OSIS. Yeay~~~
  Susah seneng dijalani bareng-bareng satu angkatan. Tingkat kesusahan dan kesedihan saat masih jadi junior maupun udah jadi senior itu Cuma beda tipis. Tipiiiissss buanget! Berikut adalah beberapa kesusahan dan juga kebahagiaan yang dialami angkatan kami:



*
1. Kumpul
    Setiap kalo mau ada acara kita selalu kumpul untuk kelancaran acara tersebut. Bagi tugas agar semua pengurus osis dapat tugas masing-masing.
2.bolos pelajaran
     Jika banyak tugas atau acara kita jarang masuk kelas karna kita langsung kumpul
3.jadi panutan untuk semua murid
Jadi anggota osis itu tidak gampang, kita harus mengikuti tata tertib seperti cara berpakaian dan tidak menggunakan make up. Tapi siswa siswi nya tetap aja melanggar peraturan yang telah disediakan.
4. Dibenci oleh murid
   Jadi osis itu harus siap mental dan hatinya juga. Karna osis selalu dibenci. Contohnya menghukum murid yang melanggar peraturan dan razia make up pasti semua murid mengatakan kita seenaknya mengambil punya mereka. Kita niatnya baik agar mereka mematuhi peraturan.
5. EKSIS
   Jelaaaasssssss dong kalo ini adalah salah satu hal yang paling diimpikan setiap insan di sekolah hahaha. Siapa sih yang nggak mau jadi anak eksis dan dikenal oleh setiap warga sekolah Kalau masih dalam tahap junior sih ya eksisnya masih di level menengah-kebawah lah. Yang kenal masih sebatas teman seangkatan, beberapa kakak kelas, dan guru-guru. Kadang juga saking eksisnya, lebih sering dipanggil hey pengurus OSIS daripada nama aslinya -_-
Dan alhamdulillah dari sejak saya masuk SMP sampai sekarang saya SMK saya masih jadi pengurus osis. Dan sebentar lagi akan sertijab. Nanti kalo sudah sertijab (serah terima jabatan) bakalan kangen sama disibukkan oleh tugas-tugas negara.
  Inilah pengalaman saya menjadi pengurus osis ada enaknya,bahagianya,lucu dan ada sedihnya.


Sumber: pengalaman pribadi penulis  :) .



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Review Siwang Nounna Saritie

SIWANG NOUNNA SARITIE  Hallo guys welcome back my blog Btw mohon maaf nih ya kalau akhir akhir ini saya jarang banget updet blog kese...